
Sinjai, BuletinNews.com – Wakil Bupati Sinjai, Andi Mahyanto Mazda, kembali menegaskan komitmennya dalam menciptakan pasar tradisional yang tertib, bersih, dan nyaman bagi masyarakat. Ia turun langsung memimpin penertiban bangunan liar di area Pasar Sentral Sinjai bagian atas, Rabu (15/10/2025).
Kegiatan berlangsung aman dan tertib, dengan melibatkan tim gabungan lintas instansi seperti Satpol PP dan Damkar, Dinas Perhubungan, Dinas Perdagangan, Perindustrian dan ESDM, Dinas PUPR, serta DLHK. Turut hadir pula aparat dari Kecamatan Sinjai Utara, Kelurahan Bongki, Polres, Kodim, dan Kejaksaan.
Dalam arahannya di lapangan, Wabup Andi Mahyanto menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar pembongkaran, tetapi bagian dari penataan kawasan pasar agar kembali pada fungsi dan peruntukannya. Sejumlah bangunan diketahui berdiri di area parkir dan telah mengganggu kenyamanan serta akses pengunjung.
“Langkah ini merupakan upaya pemerintah menciptakan kawasan pasar yang tertata rapi, aman, dan nyaman. Sesuai dengan Perda penertiban, ada pula beberapa pohon yang harus ditebang karena berpotensi membahayakan pengunjung maupun pedagang,” jelasnya.
Selain menertibkan bangunan, Wabup Sinjai juga memastikan para pedagang yang terdampak mendapatkan solusi dengan relokasi ke area dalam pasar agar aktivitas jual beli tetap berjalan lancar. Ia menekankan bahwa Pemkab Sinjai mengedepankan pendekatan persuasif dan humanis dalam setiap proses penataan.
“Kami sudah melakukan pendekatan baik-baik kepada para pedagang. Tujuannya bukan untuk mematikan usaha mereka, tetapi agar penataan pasar berjalan sesuai aturan,” ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Andi Mahyanto juga kembali mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan pasar. Ia mengajak masyarakat untuk terus menghidupkan Gerakan Sinjai Bersih “Tante Lisa” (Tangan Terampil Lihat Sampah Ambil), yang menjadi ikon kebersihan di Kabupaten Sinjai.
“Gerakan ini perlu terus digelorakan agar pasar kita selalu bersih dan pengunjung lebih nyaman. Pasar yang bersih tentu berdampak positif bagi perekonomian masyarakat,” tegasnya.
Melalui penertiban ini, Wabup Andi Mahyanto Mazda berharap Pasar Sentral Sinjai dapat menjadi contoh pasar tradisional tertib, bersih, dan ramah pengunjung, serta menjadi motor penggerak ekonomi rakyat yang sehat dan berkelanjutan.











Komentar