Pemkab Bone Perkuat Pemberdayaan Nelayan Kecil Melalui Pelatihan SKN

Bone, BuletinNews.com – Bupati Bone, H. Andi Asman Sulaiman, S.Sos., M.M., membuka secara resmi Pelatihan Sertifikasi Kecakapan Nelayan (SKN) III Angkatan yang digelar dalam rangka meningkatkan kapasitas dan pemberdayaan nelayan kecil di Kabupaten Bone. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Perikanan Kabupaten Bone dan berlangsung di Aula Kampus Politeknik Kelautan dan Perikanan Bone, Jumat (5/12/2025).

Dalam sambutannya, Bupati menegaskan bahwa peningkatan kapasitas sumber daya manusia, khususnya di sektor kelautan dan perikanan, merupakan langkah strategis untuk memperkuat perekonomian daerah. Pelatihan sertifikasi ini, menurutnya, menjadi momentum penting agar nelayan kecil mampu bersaing dan beradaptasi dengan perkembangan teknologi dan teknik penangkapan ikan yang lebih modern.

“Pelatihan ini diharapkan dapat membantu nelayan kecil meningkatkan kemampuan dan pengetahuan mereka dalam bidang perikanan, sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan kualitas hidup mereka,” ujar Bupati Andi Asman.

Ia juga mengimbau para peserta pelatihan untuk memanfaatkan kesempatan ini secara maksimal. Ilmu dan keterampilan yang diperoleh, lanjutnya, harus diterapkan dalam aktivitas sehari-hari demi meningkatkan kesejahteraan keluarga dan memperkuat perekonomian masyarakat pesisir.

Kegiatan SKN III ini menjadi salah satu upaya pemerintah daerah dalam mendorong kemandirian nelayan kecil melalui peningkatan kapasitas, keselamatan melaut, hingga pemahaman terhadap standar operasional penangkapan ikan.

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Komentar

Baca Juga: