Polda Maluku Utara Beri Jaminan Keamanan Wisatawan Selama Libur Lebaran

Ternate, BuletinNews.com – Polda Maluku Utara menjamin keamanan bagi masyarakat yang berlibur di berbagai destinasi wisata di wilayah Maluku Utara selama libur Lebaran. Melalui Operasi Ketupat Kieraha 2025, tim kepolisian telah menggelar pengamanan di lokasi-lokasi yang diperkirakan akan mengalami lonjakan kunjungan wisatawan.

Kabid Humas Polda Maluku Utara, Kombes Pol. Bambang Suharyono, menyatakan bahwa personel yang terlibat dalam operasi ini telah melakukan pemetaan potensi kerawanan dan menyiapkan langkah-langkah antisipasi guna memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Terkait libur panjang, ada sejumlah objek wisata yang menjadi fokus pengamanan karena diperkirakan akan dipadati wisatawan, seperti Pantai Jikomalamo, Pantai Sulamadaha, hingga kawasan Batu Angus,” ujar Kombes Pol. Bambang Suharyono, dilansir dari RRI, Selasa (1/4/25).

Selain melakukan pengamanan, Polda Maluku Utara juga aktif dalam pengaturan arus lalu lintas guna mencegah kemacetan di sekitar lokasi wisata. Langkah ini merupakan upaya preventif untuk menciptakan suasana liburan yang nyaman bagi para wisatawan.

“Pengamanan ini adalah langkah preventif agar wisatawan merasa nyaman dan aman. Kami memperkirakan lonjakan kunjungan akan terjadi selama masa libur Lebaran,” tambahnya.

Dalam operasi ini, Polda Maluku Utara menggandeng berbagai instansi terkait guna menciptakan sinergi dalam menjaga kondusifitas kawasan wisata. Selain pengamanan, pihak kepolisian juga melakukan sosialisasi kepada wisatawan dan pengelola terkait aspek keselamatan.

Petugas memberikan imbauan mengenai larangan memasuki zona berbahaya, kepatuhan terhadap aturan wisata, serta pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Masyarakat juga diingatkan untuk tetap waspada terhadap potensi tindak kriminal di lokasi-lokasi ramai.

“Kami mengimbau wisatawan, baik lokal maupun mancanegara, agar selalu berhati-hati dan menjaga keamanan diri sendiri. Di tempat yang ramai, ada potensi tindak kriminal yang dapat merugikan semua pihak,” tegasnya.



IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

IDCloudHost | SSD Cloud Hosting Indonesia

Komentar