Kolaka, BuletinNews.com – Ketua DPRD Kolaka, I Ketut Arjana, bersama Wakil Ketua DPRD Kolaka, Ir. Syaifullah Halik, serta sejumlah anggota DPRD Kolaka menghadiri pembukaan Kolaka Expo 2025. Acara ini merupakan rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Kolaka ke-65 yang digelar di Stadion Gelora pada Sabtu (22/02/2025).
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Kolaka, H. Husmaluddin, dan dihadiri oleh berbagai tokoh penting, termasuk Anggota DPR RI Komisi IX, H. Ahmad Safei, SH., MH, serta unsur Forkopimda, Pj. Sekda Kabupaten Kolaka, Ramli H. Sima, dan Raja Bokeo Mekongga beserta ibu. Turut hadir pula perwakilan BPK Provinsi Sulawesi Tenggara, mantan bupati Kolaka, tokoh adat, akademisi, dan masyarakat setempat.
Dengan mengusung tema “Bersama Kita Wujudkan Kolaka yang Berkeadilan, Maju, dan Unggul,” perayaan HUT Kolaka kali ini mencerminkan semangat membangun daerah secara merata dan berkelanjutan.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kolaka, H. Husmaluddin, menyampaikan bahwa Kolaka Expo tahun ini memiliki nilai spesial karena menjadi salah satu tugas pertama yang mereka jalankan sebagai bupati dan wakil bupati Kolaka terpilih.
“Setelah kami dilantik pada 20 Februari 2025, beberapa program kerja yang kami siapkan selaras dengan visi dan misi pemerintahan kami. Kegiatan Kolaka Expo ini adalah bentuk aksi nyata dalam meningkatkan struktur ekonomi kerakyatan. Kami melibatkan UMKM dan memberikan wadah bagi para pelaku usaha kecil dan menengah untuk mempromosikan produk mereka, memperluas jaringan bisnis, serta meningkatkan daya saing di pasar,” ungkapnya.
Penyelenggaraan Kolaka Expo diharapkan dapat memberikan manfaat besar bagi perekonomian lokal, khususnya dalam mendorong pertumbuhan sektor UMKM. Pameran ini juga menjadi ajang bagi masyarakat untuk mengenal lebih dekat produk unggulan daerah serta berpartisipasi dalam pembangunan ekonomi Kolaka yang lebih maju dan berkeadilan.
Komentar