
Kolaka, BuletinNews.com – Pemerintah Kabupaten Kolaka secara resmi melantik Pengurus Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Kolaka Masa Bakti 2025–2030 yang dirangkaikan dengan Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-97 Tingkat Kabupaten Kolaka Tahun 2025. Kegiatan tersebut digelar pada Senin, 22 Desember 2025, dan berlangsung khidmat serta penuh makna.
Pelantikan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat peran strategis perempuan sebagai mitra pemerintah daerah dalam pembangunan sosial, ekonomi, dan budaya. Acara tersebut dihadiri oleh jajaran Forkopimda, organisasi perempuan, serta unsur perangkat daerah.
Bupati Kolaka, H. Amry, S.STP., M.Si, dalam sambutannya menegaskan bahwa ibu merupakan tiang utama keluarga yang menjadi fondasi ketahanan keluarga, pembentuk karakter anak, sekaligus penggerak kesejahteraan sosial di masyarakat.
Menurut Bupati, peringatan Hari Ibu tidak sekadar menjadi agenda seremonial, melainkan momentum refleksi untuk mengenang sejarah panjang perjuangan perempuan Indonesia dalam membangun peradaban bangsa. Ia juga menyampaikan bahwa nilai-nilai perjuangan seorang ibu menjadi bekal penting dalam membangun generasi yang tangguh dan berkarakter.
Peringatan Hari Ibu ke-97 Tahun 2025 mengusung tema “Perempuan Berdaya dan Berkarya, Menuju Indonesia Emas 2045”, yang menegaskan peran perempuan tidak hanya sebagai penggerak keluarga, tetapi juga sebagai motor kemajuan sosial, ekonomi, dan budaya.
Bupati Kolaka turut mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk terus menghargai, mendukung, dan memberdayakan perempuan, serta memastikan setiap program pembangunan, khususnya Aksi Beramal ke-9, memberikan manfaat nyata bagi perempuan, anak, lansia, dan penyandang disabilitas.
Sebagai wujud solidaritas dan kepedulian sosial, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan penyerahan donasi kemanusiaan bagi korban bencana alam di Sumatra dan Aceh. Donasi tersebut diserahkan oleh TP-PKK Kabupaten Kolaka sebesar Rp9.320.000 serta GOW Kabupaten Kolaka sebesar Rp86.315.000.







Komentar